Apa Itu On Delivery di Shopee dan Keuntungannya Apa?

Nunmedia.id – Pernah menemukan kata on delivery? Lalu, apa itu on delivery di Shopee? Tak perlu bingung, kalian bisa menemukan jawaban lengkapnya melalui pembahasan yang akan diulas di dalam tulisan ini. Dengan begitu maka kalian bisa dengan jelas berbelanja online di Shopee.

Bagaimana, penasaran? Yuk, tak usah berlama-lama lagi mari simak pemabahasan lengkap tentang kata on delivery di Shopee berikut ini.

Apa Itu On Delivery di Shopee?

Apa Itu On Delivery di Shopee

Seperti yang telah dijanjikan sebelumnya tulisan ini akan membahas lengkap kata on delivery yang ada di Shopee. Lalu, apa arti dari kata on delivery tersebut? Bila diartikan ke dalam bahasa Indonesia, on delivery yaitu dalam proses pengiriman.

Jadi, bisa dikatakan bahwa on delivery merupakan sebuah status pengitiman produk yang menandakan jika pesanan yang diantar oleh jasa ekspedisi sedang menuju ke alamat pembeli.

Ketika memesan barang atau produk di Shopee, kalian punya opsi untuk mengirim produk tersebut. Selanjutnya, penjual akan mengemas barang dan mengirimkan barang tersebut ke kurir yang sudah dipilih sebelumnya.

Berikutnya, kalian akan menerima nomor nota pengiriman. Kalian bisa menemukan nomor tersebut langsung di web atau akun Shopee milikmu. Saat barang tiba di gudang pengiriman, proses tersebut disebut dengan in delivery.

Selama proses tersebut maka harus bersabar sebab barang yang di pesan masih dalam proses pengiriman ke pembeli. On delivery ini akan memberitahu ke para pembeli, barang pesanan telah berada dimana saja.

Misalnya barang yang di pesan baru dikemas dan dimasukkan ke dalam gudang. Berikutnya proses pengiriman barang akan langsung tertera pada alamat nomor resi yang tersedia di internet. Bila pesanan tersebut masih disimpan pada lokasi berbeda dan menunggu petugas kurir mengirimnya ke rumah.

Setelah itu, bisa dikonfirmasi dengan waktu dan tempat yang tepat dari barang yang dipesan. Oleh sebab itu, kaliantak perlu khawatir dengan status pengiriman produk.

Lalu, apa fungsi dari on delivery ini? Istilah on delivery ini bagi para pembeli berfungsi untuk mengetahui kondisi pesanannya yaitu apakah pesanan masih dalam proses pengemasan, sudah di pick up oleh salah satu jasa ekspedisi, atau sudah berada di perjalanan menuju alamat rumah pembeli.

Bagaimana Cara Lacak Pesanan On Delivery di Shopee?

Bagaimana Cara Lacak Pesanan On Delivery di Shopee

Setelah mengetahui apa itu on delivery, maka kalian butuh informasi tentang bagaimana cara melacak pesanan, bukan? Setidaknya ada dua cara yang bisa dilakukan untuk mengetahui bagaimana cara melacak pesanan. Adapun cara-cara tersebut diantaranya:

1. Lacak Pesanan Melalui Website Jasa Ekspedisi

Cara pertama yang bisa kalian lakukan untuk melacak pesanan yaitu melalui website jasa ekpedisi. Bagaimana cara melakukannya? Caranya cukup mudah sekli. Pertama, kalian bisa minta ke penjual toko Shopee dimana kalian membeli barang tentang rincian pesanan.

Adapun rincian pesanan yang bisa kalian minta antara lain seperti nomor resi pesanan dan jasa ekspedisi yang dipakai oleh penjual.

Setelah kalian berhasil mendapatkan informasi tentang nomor resi pesanan tersebut, bukalah website ekspedisi yang digunakan. Kalian bisa membukanya melalui laptop ataupun HP.

Saat berhasil akses situs ekspedisi yang digunakan maka kalian akan berada di halaman utama. Pada halaman utama tersebut akan melihat kolom. Nah, kolom tersebut kalian pakai untuk memasukkan nomor resi pesanan.

Pastikan kalian memasukkan dengan benar. Setelah nomor resi berhasil kalian masukkan dengan benar, klik tombol Search yang bewarna merah. Setelah itu, muncul pop up kode verifikasi yang perlu di tulis ulang. Jika sudah, klik tombol Verification yang bewarna merah.

Tunggulah beberapa menit kemudian gulir kebawah, maka akan temukan detil posisi pesanan yang di miliki sudah berada dimana.

2. Lacak Pesanan Melalui Akun Shopee

Perlu di ketahui bahwa terdapat 4 status pesanan di Shopee yakni belum dibayar, dikemas, dikirm serta diberi penilaian.

Jika pesanan yang kalian buat belum dibayar maka status pesanan di Shopee tersebut adalah belum dibayar. Oleh sebab itu, kalian perlu menyelesaikan pembayaran terlebih dahulu. Ada beberapa metode pembayaran yang bisa di gunakan.

Metode pembayaran tersebut diantaranya adalah transfer bank, COD (Cash on Delivery) dimana pembayaran pesanan dilakukan setelah barang sampai, SPaylater dimana kalian bisa bayarnya nanti bisa dicicil mulai dari 1, 3, 6, hingga 12 bulan.

Setelah menyelesaikan pembayaran, status pesanan yang awalnya belum dibayar akan berubah menjadi Dikemas. Status Dikemas berarti penjual sedang menyiapkan barang dari pesanan yang kalian buat.

Jika barang pesanan telah dikemas, status pesanan akan berubah menjadi Dikirim bila penjual sedang memproses untuk mengirim barang tersebut ke ekspedisi di shopee.

Setelah pesanan yang kalian buat telah sampai, status pesanan yang mulanya Dikirim akan berubah menjadi Diberi Penilaian. Itu berarti, kalian diharuskan memberikan penilaian atau ulasan baik terhadap barang ataupun jasa ekspedisi berupa tulisan, foto, atau video.

Lalu, bagaimana cara melacak pesanan melalui Shopee saat status pesanan di Shopee Dikirim? Untuk mengetahuinya, kalian bisa menyimak langkah-langkah berikut ini.

  • Buka dan masuk ke akun Shopee pada perangkat yang kalian pakai
  • Buka profil akun Shopee, seelah itu klik pada opsi Pesanan Saya
  • Klik pada salah satu status pengiriman yakni Dikirim
  • Setelah itu, pilih pesanan mana yang ingin kalian lacak pengirimannya
  • Kemudian akan muncul tentang rincian pesanan. Berikutnya, klik informasi pengiriman untuk mencari tahu pesanan kalian sudah ada dimana
  • Jika barang pesanan telah sampai, status pesanan tersebut akan berubah menjadi Selesai dan terdapat keterangan bahwa barang telah diterima oleh yang bersangkutan.

Perbedaan On Delivery dengan Cash On Delivery

Setelah membahas tentang apa itu on delivery di Shopee, ada isitilah lainnya yang ada di Shopee yakni Cash on Delivery. Lalu, apa sih beda keduanya? Cash on Delivery atau disingkat COD diartikan bayar ditempat.

Maksudnya, kalian dapat membeli barang dahulu kemudian bayarnya nanti setelah barang sampai di rumah. Uang pembayaran tersebut diserahkan ke kurir. Adapun biaya yang diberikan tersebut sudah termasuk biaya jasa pengiriman.

Adapun sistem kerja COD di Shopee yaitu pertama kalian memesan barang atau produk di Shopee. Setelah itu, pilihlah metode pembayaran melalui COD. Kemudian, barang akan diantarkan oleh kurir ke alamat yang telah kalian tuliskan.

Kalian perlu membayar pesanan tersebut setelah barang yang dipesan sampai di rumah. Jadi bedanya terletak pada sistem pembayaran yang dilakukan yakni secara langsung diserahkan dari pembeli ke kurir yang mengantar pesanan. Bagaimana, kalian sudah tahu bedanya?

Demikian pembahasan tentang apa itu on delivery di Shopee beserta informasi lainnya yang terkait. Bagaimana, kalian sudah paham tentang istilah tersebut? Bila sudah paham maka kalian bisa berbelanja di Shopee dengan nyaman dan aman.